Breaking News
Loading...
Friday, October 30, 2015

Pantai 3 Warna - Malang

5:52 AM
DREAMS46 - Pantai 3 Warna - Malang. Pantai 3 warna, mungkin banyak di antara kita yang merasa familiar dengan nama pantai satu ini. Memang, pantai ini belum terlalu terkenal seperti pantai yang tidak jauh dari pantai ini, ya Pantai 3 Warna dekat sekali dengan Pantai Sendang Biru.

Pantai 3 Warna ini memiliki keunikan yakni memiliki 3 warna yang dihasilkan oleh tumbuhan - tumbuhan alga yang tumbuh di bibir pantai. Pantai ini merupakan area snorkling yang satu - satunya di kab. Malang. Meskipun keindahan bawah lautnya tak seindah Raja Ampat tetapi Pantai 3 Warna ini boleh jadi referensi tujuan wisata pantai di Kab. Malang.

Pantai 3 Warna - Malang
Untuk mencapai Pantai 3 Warna ini, anda harus menempuh sekitar  2 jam perjalanan dari malang menggunakan kendaraan bermotor. Anda bisa mengambil jalur ke Pantai Clungup karena akses jalan menuju Pantai 3 Warna harus melewati Pantai Clungup.

Untuk masuk Pantai 3 Warna ini, pengunjung diharuskan membayar tiket masuk yang pastinya masih terjangkau sekitar Rp. 6000 dan itu juga sudah termasuk biaya parkir yang dikelola warga setempat. Pengunjung harus lapor dulu ke pos pelaporan untuk melaporkan berapa jumlah pengunjung. Di pantai ini ada himbauan yang ditujukan pada semua pengunjung Pantai 3 Warna yakni pengunjung harap membawa kembali sampah ke pos pelaporan. Himbauan ini bertujuan agar Pantai 3 Warna ini bisa tetap bersih dan nyaman bagi pengunjung.

Kindahan Bawah Laut Pantai 3 Warna
Untuk menuju ke Pantai 3 Warna, Pengunjung disarankan menyewa pemandu agar tidak tersesat karena track menuju pantai memerlukan waktu sekitar  jam perjalanan. Apabila anda ingin menikmati keindahan bawah laut pantai ini, anda bisa menyewa peralatan snorkling dngan cukup membayar Rp. 15.000 untuk satu setnya.

Baca juga artikel; Keindahan Pantai Gatra Kabupaten Malang
Newer Post
Previous
This is the last post.

0 comments:

Post a Comment

 
Toggle Footer